Beritalangitan.com – Pisang merupakan salah satu buah yang dikenal dengan manfaat tinggi. Selain mengandung banyak gizi, dalam satu buah berwarna kuning ini terkandung serat, kalium, vitamin C dan B6, serta beberapa senyawa tanaman yang baik untuk tubuh.
Selain itu, pisang juga baik baik sistem pencernaan dan kesehatan jantung. Bahkan, pisang juga sangat cocok untuk menjadi makanan pengganti bagi orang yang tengah melakukan diet, karena karbohidrat yang rendah, namun memberi energi dan rasa kenyang pada tubuh.
Pisang juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. DilansirBold Sky, selain yang sudah disebutkan sebelumnya, ini beberapa manfaat unik dari buah yang populer di seluruh dunia itu lainnya :
Kurangi nyeri otot
Setelah berolahraga, banyak orang yang merasakan sakit dan nyari di bagian otot dan sendi tertentu. Pisang memiliki kandungan mineral dan karbohidrat yang diketahui membantu mengurangi kram karena aktivitas tersebut.
Pisang juga sangat baik sebagai makanan yang dikonsumsi sebelum berolahraga. Energi yang terkandung di dalamnya membantu proses metabolisme dalam tubuh lebih cepat terjadi.
Meningkatkan kesehatan ginjal
Apakah Anda tahu, mengkonsumsi pisang secara teratur dapat mengurangi resiko penyakit ginjal hingga 50 persen. Hal ini karena pisang merupakan sumber potasium yang baik dalam membantu mengontrol tekanan darah dan mengatur fungsi ginjal yang sehat.
Meningkatkan sensitivitas insulin
Pisang merupakan sumber pati resisten, yang mampu meningkatkan senisitivitas insulin. Resistensi insulin merupakan faktor resiko utama untuk beberapa penyakit serius, seperti diabetes tipe 2. Karenanya, mengkonsumsi buah kuning ini membuat Anda jauh dari penyakit semacam itu.
Mengandung antioksidan
Pisang mengandung antioksidan yang tinggi. Karenanya, kerusakan dari radikal bebas dalam tubuh dapat berkurang dengan mengkonsumsinya. Selain itu, antioksidan juga membantu menurunkan resiko penyakit jantung. (die)
Sumber : Republika.co.id
makasih admin artikelnya sangat membantu