Mahasiswa USU Gelar Kampanye Gerakan USU TANPA PACARAN

0
1233
Mahasiswa USU Gelar Kampanye Gerakan USU TANPA PACARAN

Beritalangitan.com – Mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) mencetuskan sebuah gerakan yang mereka sebut Gerakan #USUTANPAPACARAN. Berangkat dari keprihatinan mereka dengan kondisi kampus USU yang dijadikan sebagai ladang maksiat setiap malam oleh para remaja baik mahasiswa maupun masyarakat sekitar kampus.

Gerakan yang dilakukan pada hari jumat lalu (24/6/2016) ini mengajak seluruh mahasiswa, pihak keamanan kampus, dan  rektorat untuk menandatangani petisi sebagai bukti dukungan terhadap gerakan ini. Gerakan ini tidak hanya mendapatkan dukungan dari pihak mahasiswa saja, tapi dari hasil diskusi yang dilakukan.

Hariyanto, salah seorang warga yang kebetulan sedang ngabuburit bersama keluarganya di taman biro rektor USU mengaku sangat mendukung gerakan yang dipelopori mahasiswa ini.

“Ya, saya sangat men-support lah apa yang dilakukan adik-adik mahasiswa ini. Karena betul, pacaran di kampus USU apalagi pada malam hari ramadhan seperti ini memang tidak baik. Semogalah dengan aksi ini bisa membuat kampus USU lebih bersih lagi,” jawabnya sebagaimana dilansir garda media USU.

Senada dengan Hariyanto, Kardo salah seorang warga yang juga berada di tempat yang sama mengungkapkan dukungannya atas gerakan ini.

“Kalau masalah gerakannya, saya mendukung sekali. Karena kalau pacaran kan, terutama di tempat gelap seperti USU ini tidak bagus, yang ada nanti menjerumus ke hal negatif. Mudah-mudahan lah setelah gerakan ini diresmikan oleh rektorat tidak ada lagi pacaran di kampus USU,” pungkasnya.

Yusmar Alkholidi Effendi yang berperan sebagai koordinator lapangan pada aksi ini mengaku, langkah selanjutnya yang akan mereka lakukan untuk meresmikan gerakan ini adalah mengumpulkan seribu tandatangan petisi mahasiswa yang menyatakan dukungan mereka terhdapa gerakan #USUTANPAPACARAN, dan selanjutnya petisi ini akan dibawa untuk melakukan audiensi dengan pihak rektorat.

Para pelopor gerakan ini dibantu dengan pihak keamanan satpam USU juga berencana akan melakukan aksi keliling kampus USU pada malam hari guna menasehati para muda-mudi yang kerap berpacaran di kampus USU. (die)

 

Sumber : Mahasiswanews.com

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.