Sukabumi, beritalangitan.com – Kebakaran lahan kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Kali ini terjadi di Kampung Selabintana Wetan RT 9/3, Desa Sudajaya, Kecamatan Sukabumi.
Akibat kebakaran ini hektaran lahan hangus terbakar, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Menurut Informasi yang di peroleh, kebakaran lahan tersebut terjadi sekitar pukul 13:00 WIB. Dugaan kuat, kebakaran tersebut diakibatkan oleh adanya oknum warga yang membakar lahan.
BPBD Kota Sukabumi telah menerjunkan satu unit mobil pemadam kebakaran kelokasi kendati jauh nya jarak ke pinggir jalan membuat upaya pemadaman tak bisa maksimal.
Sampai berita ini diturunkan kebakaran lahan masih ditangani tim BPBD Kota Sukabumi, warga dan aparat setempat.